𝗔𝗡𝗧𝗔𝗥𝗔 𝗜𝗕𝗡𝗨 𝗔𝗥𝗔𝗕𝗜, 𝗜𝗕𝗡𝗨𝗟 𝗔𝗥𝗔𝗕𝗜 𝗗𝗔𝗡 𝗜𝗕𝗡𝗨 𝗙𝗔𝗥𝗔𝗕𝗜
Oleh : Ahmad Syahrin Thoriq
Banyak yang keliru dengan sering menyamakan atau mungkin tertukar dalam menyebut tiga tokoh berikut ini : Ibnu Arabi, Ibnul Arabi, dan Ibnu Farabi. Padahal ketiganya beda orang dan beda zaman.
𝟭. 𝗜𝗯𝗻𝘂 𝗔𝗿𝗮𝗯𝗶 (𝗠𝘂𝗵𝗮𝗺𝗺𝗮𝗱 𝗯𝗶𝗻 𝗔𝗹𝗶 𝗯𝗶𝗻 𝗠𝘂𝗵𝗮𝗺𝗺𝗮𝗱 𝗮𝘁 𝗧𝗮'𝗶) 𝟱𝟲𝟬 - 𝟲𝟯𝟯 𝗛)
Beliau ini lah tokoh yang sedang kami bahas di tulisan akhir-akhir ini yang kaitannya dengan Nur Muhammad. berasal dari Andalusia lalu pindah ke Damasqus.
Ibnu Arabi dikenal sebagai pengusung ajaran kontroversialnya Wahdatul Wujud (Kesatuan Wujud antara Tuhan dan makhluk) dan Nur Muhammad. Karyanya yang terkenal adalah Futuhat al Makkiyah dan Fushush al Hikam.
𝟮. 𝗜𝗯𝗻𝘂𝗹 𝗔𝗿𝗮𝗯𝗶 (𝗤𝗮𝗱𝗶 𝗔𝗯𝘂 𝗕𝗮𝗸𝗿 𝗜𝗯𝗻 𝗮𝗹 𝗔𝗿𝗮𝗯𝗶) (𝟰𝟲𝟴 - 𝟱𝟰𝟯 𝗛)
Beliau adalah seorang ahli fiqih madzhab Maliki dan juga mufassir asal Andalusia. Karyanya yang terkenal diantaranya Ahkam al Qur'an dan Aridat al-Ahwadhi.
Beliau tidak ada sangkut pautnya dengan Ibnu Arabi sang sufi yang sedang kita bicarakan, kecuali sama-sama lahir di Andalusia. Terbentang waktu 17 tahunan setelah wafatnya beliau, lahir Ibnu Arabi.
𝟯. 𝗜𝗯𝗻𝘂 𝗙𝗮𝗿𝗮𝗯𝗶 (𝗔𝗯𝘂 𝗡𝗮𝘀𝗵𝗿 𝗠𝘂𝗵𝗮𝗺𝗺𝗮𝗱 𝗯𝗶𝗻 𝗠𝘂𝗵𝗮𝗺𝗺𝗮𝗱) (𝟮𝟱𝟵 - 𝟯𝟵𝟵 𝗛)
Ibnu Farabi adalah seorang filsuf dan ilmuwan Muslim dari Asia Tengah yang dikenal dengan julukan sebagai maha guru Kedua setelah Aristoteles. Karya-karyanya mencakup bidang filsafat, logika, dan ilmu musik.
Berarti tokoh ini yang paling awal lahir, kisaran 69 tahun setelah kewafatannya, lahir Ibnul Arabi rahimahumallah.
Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar